Fasilitas Baru, Prodi Perjalanan Wisata Punya Flying Fox
Sukma_Polinela; Perusahaan Ethos Management yang bergerak dibidang Tour and Travel memberikan CSR(Corporate Social Responsibility). CSR merupakan pendekatan bisnis dengan memberikan kontribusi terhadap pembangunan yang berkelanjutan, memberikan manfaat ekonomi, sosial dan lingkungan bagi seluruh pemangku kepentingan, kepada Program Studi (Prodi) Perjalanan Wisata (PW) Politeknik Negeri Lampung (Polinela) berupa Flying Fox. Diberikanfasilitas tersebut bertujuan, sebagai lahan praktikum mahasiswa Prodi PW serta wahana atraksi Agro Edu Tourism. Flying Fox tersebut termasuk kedalam salah satu Teaching Factory (Tefa) dari Agro Edu Tourism. Untuk lokasi Flying Fox berada di dekat Gedung Prodi Teknologi Kontruksi Jalan dan Jembatan (TRKJJ). Lokasi tersebut dipilih karena lingkungan tersebut mempunyai pepohonan yang tinggi, sehingga cocok untuk dijadikan area outbound Flying Fox.
Fasilitas flying fox tersebut mulai dibuat sejak Desember 2020, oleh perusahan dibidang Tour and Travel tersebut dan ditujukan untuk mereka yang mengikuti program paket wisata Agro Edu Tourism dan Mahasiswa PW yang sedang menjalankan praktikum perkuliahan. Untuk Mahasiswa di luar Prodi PW yang ingin menggunakan Flying Fox, harus menghubungi terlebih dahulu pengelolanya yaitu Anwar Rahman dan membayar biaya tertentu untuk biaya perawatan Flying Fox, karena biaya perawatanberada di luar biaya angaran yang ada.
Perawatan fasilitas flying fox terdiri dari perawatan peralatan safety flying fox, tali carmantel, string dan peralatan lainnya yang juga memerlukan perawatan khusus. Oleh karna itu, perusahaan Ethos Management telah melatih cara untuk merawat fasilitas tersebut, terutama melatih teknisi labolatorium Prodi PW.
“Oprasionalnya untuk Flying Fox Insyaallah semester ini sudah dimulai, diawali dengan praktek oleh mahasiswa prodi Perjalanan Wisata untuk mata kuliah pengelolaan objek wisata, kemudian mata kuliah K3 yaitu Keselamatan Kerja dan Kesehatan kerja. Di dalam objek wisata bisa praktek di sana dan praktek untuk kewirausaan dan juga praktek perencanaan Perjalanan Wisata. Nanti mahasiswa membut paket wisata dengan fasilitas yang ada di Agro Edu Tourism” ujar Anwar Rahman selaku pengelola wisata dan sekaligus dosen PW saat diwawancarai melalui media whatsapp.
Fasilitas terbaru Prodi PW tersebut semakin membuat Agro Edu Tourism memiliki banyak wahana atraksi, salah satunya Flying Fox, Camping Grawn, panahan, memancing, panen sayur mayur dan buah-buahan, memberi pakan ternak dan memanen ikan serta game-game yang dapat dilakukan di area Polinela.
“Saya berharap semoga pandemi ini cepat berakhir, sehingga mahasiswa perjalanan wisata dapat melakukan praktikum secara langsung di kampus sehingga Flying Fox yang sudah dibuat dapat dipakai semestinya.”Harapan dari Fina Nurmala salah satu mahasiswi PW. (*egar)
Reporter:
Abdurrahman Irfan
Nadiya Paramitha